BERITA UNIK

Musisi Jazz Indonesia yang Mendunia

domino206lounge Musisi Jazz Indonesia yang Mendunia Indonesia kini nggak lagi bisa dipandang sebelah mata. Banyak dari mereka yang mungkin nggak begitu terdengar di negeri sendiri tetapi berkiprah secara mengagumkan di mancanegara.

Lewat karya-karyanya, mereka pun bersanding dalam satu panggung dengan musisi jazz dunia. Siapa sajakah musisi jazz Indonesia yang mendunia? Berikut diantaranya!

Musisi Daniel Sahuleka

Musisi

Pertama ada nama Daniel Sahuleka yang lahir pada Desember 1950. Penyanyi berdarah Ambon ini sukses dikenal dunia lewat suaranya yang khas.

Kini Daniel tinggal di Winterswijk, Belanda, Urbaners! Tahun 2004 lalu, Daniel mengeluarkan album yang kental dengan nada dan nuansa khas tanah Maluku yang menjadi tanah kelahirannya.

Di album tersebut salah satu lagi yang menjadi andalannya adalah Berdendang.

Daniel juga memiliki beberapa lagi yang terkenal di tanah air. Meski lagu tersebut sudah diciptakan sejak beberapa dekade silam tapi masih enak didengar dan sukses menjadi hits jazz di Indonesia.

Contohnya adalah You Make My World So Colorful yang rilis pada era 1970-an. Lagu lainnya adalah Dont Sleep Away The Night single-nya di tahun 1981 silam.

Barry Likumahuwa

Musisi

Pria yang lahir pada 14 Juni 1983 ini memiliki nama lengkap Elseos Jeberani Emanuel. Ayahnya adalah juga seorang musisi jazz senior tanah air, Benny Likumahua.

Barry dikenal sebagai seorang musisi jazz Indonesia sekaligus bassist yang membawakan aliran funk jazz. Skill yang dimiliki inilah yang menghantarkannya ke panggung dunia.

Selain manggung di berbagai gelaran musik jazz bergengsi dunia, Barry juga mengajak musisi jazz internasional untuk berkolaborasi dengannya.

Di antaranya adalah pemain saksofon dari New York bernama Ezra Brown. Barry mengajaknya untuk membuat musik dalam solo jazz terbarunya pada tahun 2015 lalu.

Indra Lesmana

Musisi

Musisi jazz indonesia berikutnya yang mendunia adalah Indra Lesmana. Indra pertama kali memainkan musik jazz saat usianya 10 tahun.

Orang tuanya memang sudah lama berkecimpung dalam dunia musik. Ayahnya, Jack Lesmana adalah musisi jazz senior tanah air dan ibunya Nien Lesmana adalah penyanyi pop era 50-60an.

Bakat Indra Lesmana pun sudah dilirik oleh industri Jazz Amerika pada tahun 1980-an. Tahun 1985 dia pindah ke Amerika Serikat dan membuat rekaman bersama musisi jazz kenamaan Amerika. Seperti Charlie Haden, Airto Moreira hingga Bobby Shew.

Sumber : Poker Online

BACA JUGA : Perhatikan Hal Ini Sebelum Beli Sepatu Baru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *